Tanggamus-Dinas Setelah tiga hari proses pencarian terhadap Ade Misrofi (15) remaja asal Pekon  Singosari Kecamatan Pulau panggung Kabupaten Tanggamus, yang dikabarkan tenggelam saat mandi bersama rekan sekolahnya di air terjun Jarum, akhirnya ditemukan dalam keadaan telah meninggal dunia.

Dari hasil pencarian yang dilakukan oleh tim gabungan itu, anggota Pramuka yang juga pelajar SMA Islam Kebumen Kecamatan Sumberejo tersebut, ditemukan berjarak 4meter dari pertama kali korban dikabarkan terjatuh dan tenggelam.

"Dihari ketiga pencarian ini, tim Rescue pos SAR Tanggamus melanjutkan pencarian sejak pukul 06.30 WIB, dengan melakukan penyisiran dilokasi air terjun," Komandan pos SAR Tanggamus Adi Ayangsyah, saat dihubungi via WhatsApp nya, Selasa (18/9/2018).

Adi Ayangsyah mengatakan, pencarian itu tidak hanya dengan penyisiran lokasi, namun juga dengan upaya penyelaman ke dasar air terjun.

"Tim melakukan penyelaman dimulai pada pukul 08.00 WIB, hingga akhirnya pada pukul 16.50 WIB, jenazah Ade Misrofi berhasil ditemukan, dan selanjutnya dievakuasi ke rumah duka," terangnya.

Diberitakan sebelumnya, tenggelamnya salah satu siswa SMA Islam Kebumen tersebut, bermula ketika korban bersama teman-temannya mandi di Air Terjun Juram Jarum Pekon Datarlebuay, Kecamatan Airnaningan pada Minggu (16/9).

Korban bersama teman-temannya, kala itu dalam rangka mengikuti Perkemahan Sabtu-Minggu (Persami). Para peserta Persami bisa sampai di air terjun, sebab saat itu adalah waktu istirahat. Korban dan teman-temannya memanfaatkan waktu istirahat untuk mandi di air terjun.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, Ade Misrofi terjun pas ke titik jatuhnya air terjun. Diketahui, pola air terjun tepat pada titik jatuhan air, maka di bagian dalam seperti menghisap apa pun yang masuk ke dalamnya. Sehingga tim gabungan yang hingga Senin sore ini masih melakukan pencarian hari kedua, menduga korban tersangkut bebatuan pada bagian dasar air terjun.

Pencarian korban tenggelam selama tiga hari tersebut melibatkan, Tim rescue Pos SAR Tanggamus, BPBD Tanggamus, Kecamatan Air Naningan, Polsek Pulau panggung, Babinsa, Pihak Sekolah Islam Kebumen, pihak keluarga beserta warga disekitar lokasi kejadian. (Agus).

Post A Comment: