Bandarlampung (Pikiran Lampung)- Dandim 0410/KBL Kolonel Inf Romas Herlandes mengunjungi lokasi paska banjir bandang di Kecamatan Teluk Betung Timur Sabtu (4/4/2020).

Hadir dalam peninjauan Danramil 410-03/TBU Mayor Inf Joko Warsito, Camat Teluk Betung Timur Zulkipli, Lurah Sukamaju Sahrial, Ketua RT 06 LK II Sahmin Syahlori.

Dandim mengatakan, kedatangannya di lokasi untuk melihat kondisi  paska banjir bandang beberapa hari lalu.

“Semalam hujan deras membuat saya khawatir akan terjadi banjir lagi di kelurahan ini, makanya saya datang untuk melihat langsung perkembangan situasi di lapangan,” kata Dandim.

Romas pun meminta masyarakat untuk lebih bersabar lagi dalam menghadapi musibah ini. Masyarakat harus ikut serta bersama pemerintah dan relawan bergotong royong melaksanakan pembersihan puing-puing dan kotoran akibat banjir bandang tsb.

“Warga harus bekerjasama bergotong-royong dalam membersihkan puing-puing pasca banjir. Insya Allah cobaan ini akan segera kita lewati, jika kita hadapi bersama dengan doa dan ikhtiar” ungkap Dandim.(lis/wawan)

Post A Comment: