Bandarlampung (Pikiran Lampung)-Pihak Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) Provinsi Lampung mengucapkan terimakasih atas adanya kritikan dari warga dan mahasiswa. 

Hal ini disampaikan Sekretaris PSDA Lampung Hermawan mewakili Kadis PSDA Budi Darmawan, usai menerima perwakilan mahasiswa yang mengadakan aksi damai di kantor tersebut, Senin (18/1/2021). "Kita ucapkan terimakasih atas aksi masa adik -adik mahasiswa hari ini. Kita tadi telah terima mereka, kita dengarkan apa yang jadi kritikan mereka," jelasnya. Menurut Hermawan, pihaknya tidak anti terhadap kritikan. " Kita tampung dan kita jadikan masukan apa yang disampaikan oleh adik- adik mahasiswa tadi. Dan akan kita jadikan sebagai bahan perbaikan kedepan," jelasnya. 

Sebab, kata dia, dana pembangunan yang ada di Dinas PSDA Lampung ini adalah uang rakyat yang akan dipertanggungjawabkan dunia dan akhirat. "Tadi semua sudah kita sampaikan ke adik-adik mahasiswa. Dan pada perinsifnya kita semua tidak ada yang sempurna, tapi kita akan terus berupaya untuk bekerja maksimal untuk menuju Lampung Berjaya," pungkasnya. 

Sebelumnya, puluhan mahasiswa dari aliansi mahasiswa anti Korupsi Lampung  mengadakan aksi damai di depan kantor PSDA Lampung. Dalam aksinya mahasiswa ini mengkritisi berbagai proyek yang ada di dinas tersebut. Aksi tersebut berjalan lancar dan tetap menerapkan protokol kesehatan. Sejumlah aparat kepolisian dari Polresta Bandarlampung juga tampak berjaga  di lokasi demo. (Wawan)



Post A Comment: