Salah seorang petani di Desa Cahaya Negeri tampak sedang menjemur ladanya. Foto led/Pikiran Lampung

Lampung Utara (Pikiran Lampung
) - Dulu, sekitar dua dekade lampau, Kabupaten Lampung Utara terkenal dengan kemasyuran Lada Hitamnya. 

Lada Hitam Lampung Utara sangat terkenal kualitasnya. Tak heran jika kabupaten ini dikenal sebagai Salah satu sentra lada dj Provinsi Lampung bahkan Indonesia. Salah satunya di Desa Cahaya Negeri, Kecamatan Abung Barat. 

Namun kini hal itu tinggal cerita, hampir seluruh lahan di desa ini telah berganti dengan tanaman singkong atau ubi kayu. Kalaupun Ada sangat sedikit sekali petani yang masih bertahan dengan tanaman lada. Hal ini dimungkinkan kurangnya perhatian dari pemerintah daerah dan juga tekstur tanah yang tak cocok untuk tanaman lada. Dari informasi yang ada sejak 5 tahun belakangan ini, petani lada di Desa Cahaya Negeri dan sekitarnya telah berganti dengan bercocok tanam singkong 

Pada bulan September ini, beberapa petani yang masih punya lahan lada sudah memulai panen ladanya. Menuru Seprida, Salah satu petani di Desa itu, harga lada saat ini berkisar antara Rp50 hingga Rp50. (Wawan)


Post A Comment: