Tubaba (Pikiran Lampung)
-Tiyuh (Kamoung) Toto Makmur, Kecamatan Batu Putih Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) adalah salah satu kampung yang mengikuti pemilihan Kepalo Tiyuh atau pilkades. Yang akan diselenggarakan pada tanggal 9 Desember 2021 mendatang. Dan pada Senin 1 November telah dilaksanakan pengundian nomor urut peserta calon. 

 Pemilihan Kepalo Tiyuh Toto Makmur akan diikuti tiga kandidat calon. Salah satunya calon petahana Madrim. Yang mendapatkan nomor urut 01. Pria ramah dan kharismatik inj bertekad untuk kembali maju mencalonkan diri menjadi Kapalo Tiyuh. Hal ini untuk melanjut program program tiyuh yang sudah terlaksana selama ini. Madrim saat menjabat Kepalo Tiyuh dikenal dekat dengan warga dan dinilai berhasil dalam membangun kampung tersebut. 

Saat dikonfirmasi  Madrim mengatakan, niatnya maju kembali untuk melanjutka pembangunan. 'Mohon do’a dan dukungannya kepada seluruh masyarakat," harapnya. Kemarin. Baik dari tokoh masyarakat, kata dia, tokoh adat, tokoh pemuda, tokoh agama, saudara, sahabat yang ada di Tiyuh Toto Makmu. 

“Saya sebagai calon Kepalou Tiyuh toto makmur nomer urut 01,mohon do’a dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat toto makmur supaya Saya kembali menjadi Kepalo Tiyuh Toto Makmur, "ungkap Madrim. 

Lanjut Madrim, dia akan melanjutkan pembangunan yang selama  ini telah dijalankan. 'Kalau Saya terpilih jadi Kepalou  tiyuh toto makmur ini, insyaallah saya akan mengemban amanah yang di percayakan masyarakat kepada Saya,sesuai dengan apa yang jadi Visi dan Misi Saya, demi kemajuan Tiyuh Toto Makmur,”jelasnya.

“Visi dan misi saya, siap berkerja melayani masyarakat untuk Tiyuh yang lebih baik.Bersama membangun tiyuh Toto makmur demi kemajuan masyarakat yang Adil dan makmur” tutupnya. ( Rizki/dk )

Post A Comment: