Bandarlampung (Pikiran Lampung
)-Dewan Pengurus Daerah Himpunan Putra Putri Keluarga Angkatan Darat (HIPAKAD) Provinsi Lampung, melakukan silaturahim ke Korem 043/Gatam pada hari Senin, tanggal 18 April 2022.  DPD HIPAKAD Lampung, pada kesempatan itu di wakili oleh Ketua, H.Syaiful Bahri, S.Sos, SH, Sekretaris, Drs. Joko Pratiknyo, MM dan wakil ketua Bidang OKK H. Drs. Basukarno. Pada saat di Makorem 043/Gatam, DPD HIPAKAD Lampung di terima diruang kerja Kasi Ter Korem 043/Gatam. Bapak Kolonel Inf. Risa Wilsi, SH, MH.

Kepada awak media Ketua DPD HIPAKAD Lampung Saiful Bahri,S.Sos,S.H, menyampaikan bahwa silaturahim yang di lakukan adalah dalam rangka melaporkan rencana kegiatan HIPAKAD, diantaranya akan menggelar Bakti Sosial Ramadhan Yang akan di langsungkan pada tanggal 24 April 2022 bertempat di Sektetariat DPD HIPAKAD Provinsi Lampung Jalan Way Sekampung No. 33 Pahoman Bandar lampung dan pada hari yang sama juga akan di laksanakan buka bersama Ramadhan  keluarga Besar Hipakad Lampung, dan tentunya semua kegiatan yg di langsungkan tetap memperhatikan dan disiplin prokes covid 19. Selanjutnya juga Syaiful menyampaikan bahwa pada bulan Mei yang akan datang akan di Langsungkan Musyawarah Nasional (Munas) HIPAKAD di Jakarta.


Berkenan dengan Munas HIPAKAD, DPD HIPAKAD Lampung, siap ikut serta dan mensukseskan kegiatan, dengan mengirim utusan sebagai peserta dan peninjau sesuai dengan konstitusi serta AD/ART HIPAKAD, terangnya..

Sementara itu Kasi Ter Korem 043/Gatam Kolonel Inf Risa Wilsi, SH, MH mengatakan sangat mengapresiasi pertemuan sebagai ajang silaturahim serta akan senantiasa mendukung kegiatan dan program kerja yang di laksanakan oleh DPD HIPAKAD Lampung. Hipakad lampung harus tetap menjadi garda terdepan dan bersinergi dengan TNI/POLRI dan Pemerintah Daerah dalam rangka mensukseskan Pembangunan, ujarnya. (ch) 

Post A Comment: