Bandarlampung (Pikiran Lampung
) - Kondisi ekonomi di Provinsi Lampung saat ini cukup mengalami pertumbuhan, khususnya di sektor usaha kecil menengah atau UMKM. 

Dimana pertumbuhan UMKM yang didominasi oleh usaha rumahan ini tumbuh subur di Sai Bumi Ruwa Jurai. Hal ini perlu didukung oleh semua pihak agar para pelaku UMKM ini semakin berkembang dan mampu menopang ekonomi Lampung. 



Oleh karena itu, salah satu tokoh serta pengusaha Lampung yang juga pengurus Partai Gerindra, H. Benny Uzer membuka kran kemudahan bagi para pelaku UMKM untuk terus maju dan berkembang agar mampu topang ekonomi Keluarga. 

Salah satu langkah telah dilakukan oleh Benny Uzer yang juga Bakal calon DPD RI ini. Yaitu dengan memberikan kemudahan para pelaku UMKM di Lampung untuk meraih sertifikasi Halal bagi usahanya. 

" Ya kita kita bantu bagi para pelaku usaha kecil menengah untuk meraih sertifikasi halal bagi usahaya. Misalnya usaha ayam geprek, kerupuk atau usaha mpek-mpek, kita bantu maksimal, dah perlu dicatat itu semua gratis tidak biaya sepeserpun, " ujar Benny kepada Pikiran Lampung di Posko pencalonannnya di Jalan Pangeran Antasari Bandarlampung, Sabtu (3/6/2023). 

Selain itu, kata Benny, pihaknya juga membuka posko untuk membantu pengurusan izin usaha bagi pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Provinsi Lampung.

" Program ini sudah kita jalankan selama satu bulan ini. Tujuannya untuk membantu tumbuh kembang usaha kecil menengah, terutama kaum ibu rumah tangga dan juga kaum melenial," jelas Benny Uzer. Pihaknya juga melakukan pelatihan atau coaching clinic yang diprakarsai oleh tenaga-tenaga profesional di bidang usaha sehingga tercipta wirausahawan muda yang mampu membuka lapangan kerja.

"Karena salah satu angka tenaga kerja produktif di provinsi Lampung tergolong besar tetapi lapangan kerja masih sangat terbatas," kata Benny Uzer. 

Menurutnya, sudah ada kurang lebih 40 UMKM yang ikut dan sudah dibantu perizinan usahanya berbasis Online Single Submission (OSS) secara gratis. 

Benny melanjutkan, progam tersebut diikuti beragam jenis usaha rumahan. Selain di Bandarlampung, program ini juga terus disosialisasikan di kabupaten kota lainnya di Lampung.

"Sebagai pengusaha, saya ingin membantu UMKM untuk mendapatkan legalitas mulai dari mengunggah dokumen usahanya hingga mendapatkan sertifikat halal dan Nomor Induk Berusaha (NIB).

Menurutnya, UMKM adalah salah satu penunjang Pendapatan Asli Daerah (PAD) terlebih pasca pandemi covid-19. Ia berharap, UMKM di Lampung dapat terus tumbuh dan "naik kelas" ke pasar nasional hingga internasional.

"Karena kalau berusaha itu harus tertib juga izinnya, kami harap makin banyak UMKM yang terbantu nantinya," pungkas kader Gerindra Lampung ini. 

"Setidaknya sudah ada kurang lebih 40 pelaku usaha UMKM yang ikut dan sudah kami bantu perizinan usahanya berbasis Online Single Submission (OSS) tanpa di pungut biaya " kata Benny Uzer, Jumat (2/6).


Benny melanjutkan, progam tersebut diikuti beragam jenis usaha rumahan. Selain di Bandar Lampung, program ini juga terus disosialisasikan di kabupaten kota lainnya di Propinsi Lampung.

"Sebagai pengusaha, saya ingin membantu pelaku usaha UMKM untuk mendapatkan legalitas usaha hingga mendapatkan sertifikat halal dan Nomor Induk Berusaha (NIB).

Menurutnya, UMKM adalah salah satu penunjang Pendapatan Asli Daerah (PAD). Ia berharap, UMKM di Lampung dapat terus tumbuh dan "naik kelas" ke pasar nasional hingga internasional.

"Kami berharap ke depan semakin banyak UMKM yang terbantu nantinya," pungkas kader Partai Gerindra Lampung ini. (tim) 

Post A Comment: