Lampura (Pikiran Lampung) Sesosok mayat bayi berjenis kelamain perempuan ditemukan di kali kecil tepat di belakang gedung sekolah SMAN 1 Tanjung Raja, Kecamatan Tanjung Raja, Kabupaten Lampung Utara.


Mayat bayi perempuan ini mulanya ditemukan oleh anak-anak sekolah SMAN 1 Tanjung Raja, saat mereka pulang lewat belakang gedung sekolah, mereka melihat sosok bayi tergeletak di air kali kecil.


Kemudian anak murid SMA tersebut melaporkan penemuan bayi tersebut kepada warga setempat, mendengar adanya laporan penemuan sosok mayat bayi di kali kecil dari murid SMA, Warga berdatangan ke lokasi untuk melihat langsung kabar yang menggemparkan penemuan mayat tersebut.


Kemudian warga setempat langsung melaporkan kejadian tersebut kepada Kades Tulung Balak. Kemudian Kades laporan ke Polsek Tanjung Raja. Pihak dari Polsek Tanjung Raja, Aipda Agustinus dan Bhabinsa bekerja sama dengan pihak Puskesmas Kecamatan Tanjung Raja.


Mereka langsung datang ke TKP untuk melakukan tindakan Otopsi, Kemudian sosok mayat bayi tersebut di bawah ke puskesmas Tanjung Raja guna melakukan pemeriksaan lebih lanjut.


Menurut keterangan, Bpk M. Hendra Halim SH. Selaku Kades Tulung Balak membenarkan adanya penemuan mayat bayi di air kali kecil di belakang gedung sekolah SMA pada (11/9/2024) dalam kondisi keadaan masih ada ari-ari masih ada tali pusar pada mayat bayi tersebut.


Dugaan sementara mayat bayi tersebut sengaja dibuang oleh ibu kandungnya, Mungkin akibat hamil di luar nikah. Selesai di mandikan dan di kain kafani mayat bayi tersebut dari pihak puskesmas, sore ini saya mengajak masyarakat untuk menguburkannya.


Dengan sepakat masyarakat memberikan nama kepada bayi malang tersebut yaitu Putri Ilahan binti Abdullah, "Ujar pak Kades Tulung balak.

Post A Comment: