Lampung Selatan (Pikiran Lampung) - Pantai Sanggar Beach yang berlokasi di tengah kota Kalianda yang berjarak kurang lebih 800meter dari jalan lintas Sumatera, dengan pemandangan alam indah dan memiliki berbagai fasilitas.
Pantai yang buka setiap hari dari Senin hingga Minggu tersebut, memiliki jam operasional dari pukul 08.00 WIB - 21.00 WIB. Dengan harga tiket masuk Rp.15.000,-/orang saat week day sedangkan saat weekend dikenakan biaya tiket masuk sebesar Rp. 20.000,-/orang.
Penjaga Pantai Sanggar Beach, Andi mengungkapkan, Pantai Sanggar memiliki fasilitas yang lumayan lemgkap, antara lai Play ground untuk anak-anak, Cafe dan live music, permainan All Terrain Vehicle (ATV).
"Untuk fasilitas tersebut, dikenakan biaya berbeda-beda, seperti Play ground anak-anak dikenakan biaya Rp.25.000,-/anak, sedangkan ATV di kenakan biaya Rp. 100.000,-/30 menit," ungkapmya.
Ia juga memaparkan kapan Pantai tersebut dipadati pemgunjung.
"Pengunjung ramai saat pagi sampai siang, hari tapi saat sore hari akan semakin ramai" tutupnya.
Salah seorang pengunjung, Agnes mengatakan, Pantai Sanggar Beach memiliki pemandangan yang sangat indah dengan fasilitas yang lumayan lenggkap, seperti tempat rekreasi pada umumnya seperti toilet umum, gazebo, dan kursi payung.
"Di sini tempatnya bagus, spot fotonya juga bagus-bagus, apalagi kalau sore selalu ramai karna bisa ngeliat Sunset" ucap Agnes. (Yola)
Post A Comment: