lisensi

Rabu, 22 Januari 2025, Januari 22, 2025 WIB
Last Updated 2025-01-23T06:54:09Z
Ekobis

PAKSI Lampung Sebagai Ekosistem Pengembangan Ekonomi Kreatif

Advertisement

 


Bandar Lampung (Pikiran Lampung) - Pasar Kreatif dan Seni (PAKSI) Provinsi Lampung adalah salah satu obyek daya tarik wisata yang terletak di Pusat Kegiatan Olahraga (PKOR) Way Halim Bandar Lampung. PAKSI merupakan wadah pertemuan antara pekerja ekonomi kreatif dan konsumen. Segmen pasar bias dibidik selain masyarakat Lampung, adalah para wisatawan yang berkunjung ke Lampung.

PAKSI merupakan bagian ekosistem dan Inkubator pengembangan ekonomi kreatif.. 12 Galeri yang menjadi tempat para  pengiat dan pelaku ekonomi Kreatif berkarya dan menjual produk-produknya, gedung Sesat dan area terbuka yang asri dapat dijadikan salah satu alternative tempat menyelenggarakan event pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Lampung. Berdirinya PAKSI merupakan salah satu upaya pemerintah Provinsi Lampung untuk mendorong perkembangan pariwisata dan ekonomi kreatif di Lampung. Selain menghadirkan berbagai kerajinan-kerajinan unik dari tangan ajaib para pengerajin lokal, PAKSI memiliki bangunan yang unik juga merupaka natraksi wisata yang menarik bagi para pengunjung.

Dalam upaya meningkatkan daya tarik wisata dan mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif, UPTD Pengelolaan Obyek Wisata Provinsi Lampung resmi meluncurkan program pengembangan Pasar Kreatif dan Seni (PAKSI) sebagai destinasi wisata edukasi unggulan. Langkah strategis ini bertujuan untuk menjadikan PAKSI sebagai pusat pemberdayaan masyarakat, pelestarian budaya, dan edukasi berbasis sub sector ekonomi kreatif di Provinsi Lampung.



Kepala UPTD Pengelolaan Obyek Wisata Provinsi Lampung, Saluddin,S.H.M.Si., menyampaikan bahwa PAKSI merupakan jawaban atas kebutuhan masyaraka takan ruang kreatif yang tidak hanya menonjolkan keindahan seni local tetapi juga memberikan edukasi kepada pengunjung. 

“PAKSI akan menjadi tempat di mana seni, budaya, dan edukasi bertemu. Kami ingin menjadikan PAKSI sebagai ikon baru yang menggambarkan kekayaan kreatif Provinsi Lampung,” ujar Saluddin,

Upaya yang sudah dilakukan Dinas Pariwisata Provinsi Lampung untuk mewujudkan PAKSI sebagai Destinasi Wisata Edukasi Unggulan adalah :

1. Penataan kelembagaan Pengelola Paksi

1.  Melakukan Penataan Penghuni Galeri atau Pondok melalui Tim Kurasi, untuk menata dan menempatkan pengampu Galeri sesuai dengan sub Sektor Ekraf yang menjadi keahliannya dengan 3 Kreteria : Adanya aktivitas, Kreatifitas dan Produktivitas.

2. Melakukan Bimbingan Teknis Sumber Daya Manusia sekaligus memberikan Bantuan Peralatan Kerja untuk pembuatan kerajinan dan Peralatan untuk penyelenggaraan event ( Sound System).

BBersama-sama Pengampu, warga dan Komunitas menyelenggarkan Event Gelar Karya ( sejak tahun 2023 sudah terselenggara sebanyak 54 Kali)

4.      Menyelenggarakan Program Minggu Berkarya

5.      Menfasilitasi stand pameran di setiap Event-Event yang diselanggarakan oleh Dinas Pariwisata dan Ekraf Provinsi Lampung, termasuk Pameran di Bandara Radin Intan II tahun 2024.

6.      Mengikutsertkan perwakilan dari pengampu di beberara BIMTEK dan Pelatihan baik yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Lampung, Instansi vertical maupun Kementrian Pariwisata dan Ekraf.

7.      Mengkikutsertakan pengampu dan warga Paksi untuk Program sertifikasi Kompetensi Pemandu Wisata dan LO  MICE yang diselenggarakan oleh BNSP melalui LSP Bidang Pariwisata.

8.      Melakukan Rehab Gedung Sesat melalui Dinas Perumahan, Kawasan, Pemukinan dan Cipta Karya tahun anggaran 2023 dan 2024.

9.      Melakukan Kerjasama dengan Universitas, Komunitas dan Asosiasi Pelaku Pariwisata untuk meningkatkan Kualitas Atraksi Wisata, Penyelenggaraan event dan Penjualan Paket Wisata Edukasi ( Experiantial Leraning).

Grand Launching METAVERSE DAN PAKET WISATA EDUKASI PAKSI dijadwalkan akan berlangsung pada bulan Maret 2025, dengan berbagai kegiatan menarik seperti parade seni, lomba kreatif, dan pertunjukan budaya serta Lounching Metaverse dan Home Shopping yang bekerjasama dengan Universitas Teknokrat Indonesia.  Ke depan, UPTD Pengelolaan Obyek Wisata Provinsi Lampung berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi agar PAKSI dapat menjadi destinasi wisata edukasi unggulan di tingkat nasional.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai PAKSI dan agenda kegiatan, masyarakat dapat menghubungi, Paksi Lampung : 088276717621 atau mengunjungi IG @pasarkreatifdansenilampung dan @katalogproduk.paksilampung.

Tentang UPTD Pengelolaan Obyek Wisata Provinsi Lampung UPTD Pengelolaan Obyek Wisata Provinsi Lampung adalah unit pelaksana teknis daerah yang bertugas mengelola dan mengembangkan destinasi wisata di Provinsi Lampung. Dengan visi menjadikan pariwisata sebagai sector unggulan, UPTD terus berinovasi untuk menciptakan destinasi yang berdaya saing, inklusif, dan berkelanjutan.(dinal)