lisensi

Selasa, 21 Januari 2025, Januari 21, 2025 WIB
Last Updated 2025-01-22T03:53:37Z
DaerahPringsewu

Penemuan Mayat Disungai Bulok Wangi Ternyata Warga Pagelaran

Advertisement

 


Pringsewu (PIkiran Lampung) -  Warga Pekon Bulurejo, Kecamatan Gadingrejo, Pringsewu, digegerkan dengan penemuan mayat seorang laki-laki yang terapung di Sungai Cinta, aliran Sungai Way Bulok, Selasa siang, (21/1/2025). Mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh warga yang melintas di sekitar lokasi kejadian.

Wakapolsek Gadingrejo, IPDA Decki Ariyadi, yang mewakili Kapolres Pringsewu, AKBP M. Yunnus Saputra, menjelaskan bahwa jasad korban pertama kali ditemukan oleh dua pemuda yang sedang menjaring ikan di sungai sekitar pukul 13.45 WIB. Awalnya, kedua saksi mengira benda yang mengapung tersebut adalah sampah atau bantal. Namun, setelah terdorong pusaran air, terlihat bentuk menyerupai kepala manusia.



Merasa curiga, kedua saksi mendekat untuk memastikan. Setelah diketahui bahwa benda tersebut adalah jasad manusia, mereka langsung berteriak meminta pertolongan. Karena tidak ada warga di sekitar lokasi, keduanya berlari menuju pemukiman terdekat untuk melaporkan penemuan mayat tersebut.


“Pihak kepolisian yang menerima laporan langsung berkoordinasi dengan tenaga kesehatan, TNI, dan BPBD. Setelah dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), jasad korban dievakuasi ke RSUD Pringsewu untuk pemeriksaan lebih lanjut,” ujar IPDA Decki.


Setelah ditemukan, jenazah langsung dievakuasi oleh pihak berwenang dan dibawa ke rumah sakit terdekat untuk proses identifikasi lebih lanjut. Kabar ini segera menyebar ke sejumlah wilayah, termasuk Pekon Sidodadi, Kecamatan Pagelaran.


Kepala Pekon Sidodadi, Heri, kemudian mengonfirmasi bahwa mayat tersebut adalah warganya. “Kami telah memastikan identitas korban. Dia adalah Suradi, warga Pekon Sidodadi ” ujar Heri kepada media


Heri menjelaskan, pihak keluarga korban juga sudah dihubungi dan telah mengonfirmasi kebenaran informasi tersebut. “Setelah keluarga melihat langsung, mereka memastikan bahwa korban adalah Suradi. Jenazah akan segera dimakamkan malam ini juga di Dusun Blitar,” tambahnya.


Penemuan mayat ini menjadi pengingat bagi warga untuk lebih waspada, terutama saat terjadi banjir. Hingga berita ini diturunkan, pihak berwenang masih terus melakukan penyelidikan terkait penyebab kematian korban.(*)