Advertisement
Pesisir Barat (Pikiran Lampung) - Warga Pekon Batu Raja Kecamatan Pesisir Utara Kabupaten Pesisir Barat, diguncang tragedi yang memilukan. AT (7) dan KK (4,5), yang sebelumnya di nyatakan hilang sejak Rabu sore, (14/05/2025), ditemukan dalam kondisi yang mengenaskan dan dalam keadaan sudah tak bernyawa, Kamis (15/05/2025).
Menurut Peratin Pekon Batu Raja, Edwar Lin, tragedi itu bermula saat kedua bocah kakak beradik tersebut berpamitan untuk bermain di sekitar perkebunan yang tak jauh dari rumah tempat mereka tinggal. Namun hingga sore hari keduanya tak kunjung pulang ke rumah. Karena panik dan merasa khawatir, keluarga melapor ke peratin dan kepihak Polsek Pesisir Utara yang kemudian melakukan pencarian bersama warga.
"Karena khawatir, sekitar pukul 16.30 Wib orang tua korban kemudian melapor ke kami. Bersama pihak kepolisian dan warga, kami langsung melakukan pencarian ke berbagai lokasi, termasuk ke dalam hutan," jelasnya.
Pencarian akhirnya membuahkan hasil, sekitar pukul 22.30 WIB, salah seorang warga yang bernama Sahirin menemukan jasad kedua anak tersebut dalam posisi berpelukan dengan kondisi sudah tidak bernyawa dan penuh luka. Kuat dugaan keduanya merupakan korban pembunuhan.
"Jasad keduanya langsung kami evakuasi ke RSUD KH. Muhammad Thohir menggunakan ambulans dari Puskesmas Pugung Tampak untuk dilakukan pemeriksaan," terangnya.
Hingga berita ini di tayangkan, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian setempat.(*)