Pesawaran (Pikiran Lampung)-
 Dan BLT-DD diberikan kepada152 KK  Desa Pampangan Pesawaran. Secara simbolis penyerahannya dihadiri oleh Bupati Pesawaran H.Dendi Ramadhona K.ST di Kantor Desa Pampangan, Jum’at (26/06/2020).

Berdasarkan peraturan mentri desa no.06 tahun 2020 perubahan atas peraturan mentri desa no.11 tahun 2019 tentang prioritas penggunaan Dana Desa tahun 2020 dan surat Bupati no.440/1831/lV.15/2020 tanggal 15 April 2020 tentang BLT-DD dan Hasil Musyawarah desa khusus desa pampangan kecamatan gedung tataan kabupaten pesawaran no.01 tanggal 20 April 2020 tentang penggangkatan tim pencatat dan tim peripikasi BLT-DD Pampangan dan Musyawarah Desa Khusus No.02 tanggal 03 Mei 2020 tentang penetapan calon penerima bantuan BLT-DD Pampangan sebanyak 152 KK .atau sebesar 30% dari Dana Desa tahun anggaran 2020 desa pampangan sebesarRp 273. 600.000.00.


Kegiatan penyerahan BLT-DD Desa Pampangan di buka langsung oleh Kepala Desa Pampangan Iwan Marzuli dan Secara Simbolis Penyerahan Bantuan tersebut di serahkan oleh Bupati Pesawaran H.Dendi Ramadhona K.ST kepada peneriman bantuan.

Kepala Desa Pampangan Iwan Marzuli dalam pembukaan penyerahan Bantuan Tunai yang bersumberkan dari Dana Desa Anggaran Tahun 2020 ini mengatakan , selain dari pada penerima manfaat BLT-DD desa Pampangan yaitu program-program yang memang dari kabupaten dan pusat yaitu PKH sebanyak 137 KK , BPNT sebanyak 167 KK , Bansos 56 KK dan BPNT Perluasan 74 KK .

“Selain dari pada penerima manfaat BLT-DD desa Pampangan yaitu program-program yang memang dari kabupaten dan pusat yaitu PKH sebanyak 137 KK , BPNT sebanyak 167 KK , Bansos 56 KK dan BPNT Perluasan 74 KK .”Kata Iwan Marzuli.

“perlu saya sampaikan juga dalm kesempatan yang berbahagia ini ,mudah-mudahan bantuan langsung tunai dana desa ini bisa bermanfaat ,bisa berguna bagi penerimanya dan mudah-mudahan wabah Covid-19 baik di desa pampangan maupun di seluruh peloksok negeri ini akan segera berakhir.” Ungkap Kades Pampangan Iwan Marzuli .


Selanjutnya Selaku Bupati Pesawaran H.Dendi Romadhona.K.ST menghimbau kepada masyarakat desa pampangan pada umumnya wabil khususnya yang mendapat bantuan BLT-DD ini terkait tentang Virus Corona bahwa sanya sampai hari ini negeri kita sedang di landa wabah Virus Corona , oleh karnanya Bupati menghimbau kepada Masyarakat agar tetap patuhi peraturan Protokol Kesehatan salah satunya tetap mengenakan masker saat keluar rumah.
Bupati juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerjasama dalam hal mensukseskan BLT-DD ini.

“saya ucapkan terimakasih kepada seluruh relawan gugus tugas ,relawan-relawan desa yang merifikasi mencatat dan mendata kelompok-kelompok atau penerima manfaat ,tokoh masyarakat ,tokoh agama ,pemuka adat ,tokoh pemuda dan seluruh masyarakat desa pampangan yang mohon maaf yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu yang telah mensukseskan kegiatatan ini.”Ungkapnya.

“maka saya menggambil langkah untuk menjaga masyarakat saya agar tidak terkena dampak Corona.menghimbau masyarakat agar tetap di rumah kalau tidak hal-hal penting jangan keluar rumah .biasakan hidup bersih dan sehat ,rajin cuci tanggan usai bepergian , selalu kenakan masker saat keluar rumah.”Pungkasnya. Trabas. (Lis/P1)

Post A Comment: