Articles by "Indonesia vs Jepang"
Tampilkan postingan dengan label Indonesia vs Jepang. Tampilkan semua postingan

 

Jakarta  (Pikiran Lampung)-- Besok kalau tidak ada halangan, Timbas Indonesia senior akan bertemu dan berjuang habis habisan lawan tim Jepang. 

Dari catatan yang ada, sebenarnya Timbas Indonesia punya rekor yang lumayan bagus dan mentereng kala bersua Samurai Biru. 

Dimana, duel Jepang vs Indonesia akan tersaji pada pertandingan ketiga babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023. Pertandingan ini akan berlangsung di Al Thumama Stadium, Doha, Qatar, pada Rabu, 24 Januari 2024, pada pukul 18.30 WIB. malam, dikutif dari laman Bola. Tempo. co. 

Pertandingan Jepang dan Timnas Indonesia penting untuk kedua tim. Pemenang laga akan menemani Irak melangkah ke babak 16 besar secara langsung. Tim yang kalah masih berpeluang lolos dengan berharap masuk sebagai empat tim dengan peringkat ketiga terbaik dari enam grup turnamen.

Jepang jelas lebih diunggulkan melihat keunggulan materi pemain dan posisi di daftar peringkat FIFA. Tim asuhan Hajime Moriyasu berada di peringkat 17, peringkat terbaik tim yang berlaga di Piala Asia edisi kali ini. Tim Samurai Biru memilih berhati-hati usai menelan kekalahan pada pertandingan kedua menghadapi Irak.

Pertemuan Jepang dan Indonesia di sepak bola dunia tak terjadi baru sekali. Dalam riwayat pertemuan, kedua tim sudah bertemu sebanyak 15 kali. Jepang mengantongi delapan kemenangan, Indonesia memetik lima kemenangan, sedangkan dua laga berakhir imbang. Kedua tim terakhir kali bertemu pada 11 Juni 1989 pada kualifikasi Piala Dunia. (***) 

Ini catatan Rekor dan pertemuannya 

Indonesia menang : 5

Berakhir imbang : 2

Jepang menang : 8

01/05/1954 Jepang vs Indonesia 3-5 Asian Games

06/08/1967 Jepang vs Indonesia 2-1 Asian Cup

11/08/1968 Indonesia vs Jepang 7-0 Merdeka Tournament

08/08/1970 Jepang vs Indonesia 4-3 Merdeka Tournament

16/12/1970 Jepang vs Indonesia 2-1 Asian Games

05/08/1972 Jepang vs Indonesia 0-1 International Friendly

07/08/1975 Jepang vs Indonesia 4-1 Merdeka Tournament

10/08/1976 Jepang vs Indonesia 6-0 Merdeka Tournament

15/07/1978 Indonesia vs Jepang 2-1 Merdeka Tournament

31/05/1979 Jepang vs Indonesia 4-0 Japan Cup

11/07/1979 Jepang vs Indonesia 0-0 Merdeka Tournament

24/02/1981 Indonesia vs Jepang 2-0 International Friendly

14/09/1981 Jepang vs Indonesia 2-0 Merdeka Tournament

28/05/1989 Indonesia vs Jepang 0-0 Kualifikasi Piala Dunia

11/06/1989 Jepang vs Indonesia 5-0 Kualifikasi Piala Dunia.