Palestina (Pikiran Lampung
)- Hari raya Idul Adha yang banyak disebut umat muslim sedunia dengan Hari raya Qurban.  ini adalah kegembiraan Hari raya yang ditunggu oleh kaum dhuafa yang menanti sedekah daging qurban dari para orang-orang baik yang membagi-bagikan daging qurbannnya di hari lebaran.

Pemandangan ini sudah menjadi sesuatu yang ditunggu-tunggu oleh umat muslim sedunia dimana semua tempat seperti Masjid, perkantoran, perumahan bahkan tanah lapang menjadi pusat keramaian sebagai tempat pemotongan hewan qurban sekaigus pembagiannya.



Keriuhan qurban ini turut diramaikan juga oleh Komunitas Hulun Lampung Peduli yang turut berikhtiar juga mengirimkan hewan Qurbannya ke Gaza Palestina untuk Masyarakat dhuafa di perkampungan Kota Gaza. 


Fajar Yusuf Dirgantara selaku salah satu Founder Hulun Lampung Peduli mengatakan,  Alhamdulillah di Lampung ini masih banyak orang-orang baik yang mau menyalurkan kebaikannya ke Palestina, dan manfaat qurban harus merata sampai ke pelosok dunia dan harus sampai kepada orang-orang yang benar-benar tepat untuk menikmati keberkahan qurban ini, agar yang berqurban juga merasakan feed back dari Qurban ini ke depannya. 

"1Saya  bersama teman – teman berusaha mengakomodir keinginan Masyarakat Lampung yang memang ingin menyalurkan qurbannya ke Palestina, Sehingga amanah ini tersampaikan.  Sebanyak 5 (lima) ekor domba berukuran besar dari Hulun Lampung sudah Kita qurbankan disana.  Kebaikan ini harus terus berlanjut dimanapun, kapanpun dan bersama siapapun,' tutupnya. (Zainiri) 

Post A Comment: