Dua Pemain Timnas U23. foto ist 
Jakarta- Harapan warga Indonesia untuk melihat timnas putra berprestasi tinggi pada ajang Asian Games 2018 bakal bisa terpenuhi. Sebab, Timnas Indonesia U-23 sudah tahu siapa lawan yang bakal mereka hadapi pada cabor sepak bola Asian Games 2018. Pasukan yang diasuh Luis Milla akan mempertaruhkan prestasi dalam waktu dua bulan.
Ini adalah ajang yang ditunggu setelah persiapan yang dilakukan selama hampir dua tahun. Sepanjang 2018, sudah banyak pula uji coba yang dijalani Timnas Indonesia U-23.Untuk tahun ini saja ada tujuh uji coba yang dilakoni pasukan yang dilatih Luis Milla tersebut. Hasilnya memang belum begitu memuaskan.
Dari tujuh uji coba, hanya satu laga yang dimenangkan Timnas Indonesia U-23. Enam laga sisanya berakhir dengan tiga hasil imbang dan tiga kekalahan.
Tentu, itu bukan hasil yang bagus mengingat waktu yang dimiliki untuk persiapan tidak banyak lagi.
Meski begitu, masyarakat Indonesia tentu berharap bahwa skuat Garuda Muda bakal tampil impresif di Asian Games.Pada undian Asian Games 2018 yang dilakukan di JS Luwansa Hotel & Convention Center, Kamis (5/7/2018), Timnas U-23 masuk Grup yang terbilang ringan. 
Drawing cabang sepak bola. Acara ini sendiri dipandu Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha yang sengaja hadir.
Untuk tim putri, Indonesia masuk Grup A yang dihuni Korea Selatan, Taiwan, dan Maldive. Jelas itu grup yang sulit bagi timnas wanita Indonesia.
Sedangkan untuk tim putra, Febri Hariyadi dan kawan-kawan akan bertemu dengan Hong Kong Laos, dan Taiwan. Pembagian ini terbilang menguntungkan bagi tim putra karena lawan-lawan mereka bukan tim yang begitu sulit.(bola.com) 

Hasil Undian Sepak Bola Asian Games 2018
Putri
Grup A: Indonesia, Korea Selatan, Taiwan, Maldive
Grup B: Korea Utara, Hong Kong, Tajikistan
Grup C: Jepang, Vietnam, Thailand
Putra
Grup A: Indonesia, Hong Kong, Laos, Taiwan
Grup B: Thailand, Uzbekistan, Bangladesh, Qatar
Grup C: Irak, Tiongkok, Timor Leste, Syria
Grup D: Jepang, Vietnam, Pakistan, Nepal
Grup E: Korea Selatan, Kyrgyzstan, Malaysia, Bahrain
Grup F: Korea Utara, Arab Saudi, Iran, Myanmar

Post A Comment: