Bandarlampung ( Pikiran Lampung)
- Satu bulan lagi Gubernur Lampung Arinal Djunaedi akan meninggalkan kursi kekuasaannya di Bumi Ruwa Jurai. Pada priode pertama kepemimpinan Arinal dengan sloga Lampung Berjaya telah banyak prestasi dan capaian pembangunan yang dilakukan sang Gubernur. 

Namun untuk bidang Kepemudaan dan olahraga terindikasi masih kurang, ini kurang perhatian dari sang Gubernur atau kah kurangnya publikasi dan transparansi dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Lampung selaku kepanjangan tangan dari Gubernur Lampung Arinal Djunaedi. 

Hal ini jadi sorotan dan pertanyaan warga di Provinsi Lampung. " Iya ya perasaan masih minim pembangunan olahraga di Lampung, apa pak Arinal selalu Gubernur fokus ke yang lain atau Dispora yang kurang memberikan informasi kepada kita masyarakat ya, "kata Yusantri, ketua komunitas Tunas Lampung,  Kamis (2/11/2023). Menurutnya, warga Lampung mesti diberikan informasi soal apa saja pembangunan yang telah dilakukan Gubernur Arinal. 

" Jangan sampai warga Lampung justru kurang mengetahui kalau pak Arinal sudah banyak melakukan pembangunan di bidang olahraga, pihak diaspora atau kadispora Lampung harus transparan dan gencar memberikan informasi kepada warga,"harapnya

Hal ini juga jadi sorotan Ketua LCW Lampung, Juendi Leksa Utama, S.H. "Dispora harus transparan dan infomatif kepada warga Lampung, soal anggaran dan pembangunan bidang olahraga dan kepemudaan di Lampung, "tegasnya.

Dari penelusuran Pikiran Lampung, sangat minim informasi terkait pembangunan sarana olahraga dan kepemudaan dj pencarian dunia Maya. Di LPSE pun hanya informasi yang diperoleh pikiran Lampung hanya ada dua kegiatan, yakni tender Konsumsi Atlet PPL Provinsi Lampung dan pembangunan revitalisasi lapangan olahraga di negeri Agung Way kanan. 

Kadispora Provinsi Lampung juga seakan menutup diri terhadap awak media khususnnya Pikiran Lampung, ketika coba dikonfirmasi beberapa waktu lalu terkait realisasi anggaran dispora sanga Kadis tidak. Merespon dan langsung memblokir nomor wartawan pikiran Lampung. (Red) 






Post A Comment: