Lamsel-Peran pendamping orang dengan Lupus (Odapus) sangat vital dalam upaya penyembuhan seorang Odapus. Karena support orang terdekat sangat memengaruhi kondisi fisik dan psikis seorang Odapus.

Demikian disampaikan oleh Ketua Komunitas Odapus Lampung (KOL), Merli Susanti dalam acara Launching Sekretariat KOL di Perumahan Natar Ida Blok C No.7 , Natar Lampung Selatan pada Minggu (23/9). Acara ini dihadiri oleh 30-an Odapus dari seluruh Lampung, para dokter pemerhati Lupus, Dinas Kesehatan Provinsi Lampung dan sejumlah sahabat dan relawan KOL.

Santi, demikian ia biasa disapa menyampaikan bahwa berdirinya Sekretariat KOL untuk semakin menunjang kegiatan-kegiatan KOL "Tentunya tujuan kami untuk memberikan sebanyak-banyak manfaat bagi Odapus khususnya Odapus yang berdomisili di Lampung," ujarnya.

Lanjutnya, beberapa program KOL diantaranya Kartu Anggota KOL. "Dengan memiliki kartu KOL, kita bisa mendapat sejumlah manfaat seperti diskon pemeriksaan laboratorium" jelasnya.

Dikatakan Santi ke depan KOL akan terus berupaya untuk menjalin kerjasama dengan berbagai pihak agar manfaat yang bisa diperoleh dari pemegang kartu KOL semakin banyak.

Sementara dr. Firhat Esfiandri, Sp.PD., FINASIM selaku penasihat KOL menyampaikan harapannya agar eksistensi KOL ke depan semakin tinggi dan KOL semakin dikenal masyarakat. "Kami berharap melalui KOL, semakin banyak masyarakat yang memahami apa itu Lupus," ujar dokter yang telah berperan dalam pendirian Sekretariat KOL ini.
Lupus sendiri adalah nama penyakit dimana kekebalan tubuh seseorang justru berbalik menyerang diri sendiri sehingga menimbulkan sejumlah komplikasi pada organ-organ vital tertentu.

KOL membuka kesempatan bagi Odapus yang ingin bergabung bersama KOL maupun siapa saja yang bersedia untuk memberikan sumbangsih berupa donasi ataupun sebagai relawan KOL.

Informasi terkait KOL dapat diperoleh melalui akun ig @komunitas_odapus_lampung atau di Sekretariat Odapus Lampung melalui nomor 085269305551 atau 085669998283. (Roni)

Post A Comment: