Tubaba (Pikiran Lampung)-Pemerintahan Tiyuh (Kampung) Gunung Menanti, Kecamatan, Tumijajar Tulangbawang Barat (Tubaba) akan memeriahkan HUT RI Ke- 74 dengan santunan anak yatim piatu dan berbagai lomba menarik lainya.

Kepala Tiyuh Gunung Menanti Hariyanto menyampaikan ke media Pikiran Lampung, untuk menyambut HUT RI Ke 74 ini, pihaknya mengagendakan berbagai lomba menarik untuk masyarakat setempat.

" Rencananya kami akan menyantuni 18 anak yatim dengan sumber dana pribadi dan sumbangan sukarela masyarakat.
Hal ini berpijak dari tausiah ulama, bahwa Allah Ta’ala berfirman,
 Tahukah kamu (orang) yang mendustakan hari pembalasan? Itulah orang yang menghardik anak yatim, dan tidak menganjurkan memberi makan orang miskin. Maka kecelakaanlah bagi orang-orang yang shalat, (yaitu) orang-orang yang lalai dari shalatnya. Orang-orang yang berbuat riya’  dan enggan (menolong dengan) barang berguna.” (QS. Al Maa’uun: 1-7),"jelas Harianto, Rabu (31/7/2019).

Kegiatan perayaan 17 Agustus, lanjutannya,  juga akan diisi oleh kegiatan olahraga rakyat. " Nanti juga akan ada lomba untuk orang tua dan anak-anak, seperti Bulu tangkis, sepak bola umum dan sepak bola sarung, joget balon,"terangnya.

Dia selaku kepala Tiyuh Gunung Menanti berharap kepada seluruh perangkat tiyuh dan masyarakat, agar dapat partisipasi untuk ikut serta memeriahkan HUT RI Ke 74. "Karena ini semua demi Mememperingati Jasa-jasa pahlawan kita, yang menghantarkan kemerdekaan hingga kita nikmati saat  ini," pungkasnya.(joe )

Post A Comment: