Lampung Utara (Pikiran Lampung) -
Suasana haru dan bahagia menyelimuti Rumah Dinas Bupati Lampung Utara pada hari Minggu, (24/03/2024).

Acara buka bersama dan pelepasan purna tugas Bupati Budi Utomo dan Wakil Bupati Ardian Saputra masa jabatan 2019-2024 menjadi momen perpisahan yang tak terlupakan.

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran dan dilanjutkan dengan tausiyah agama. Kemudian, dilanjutkan dengan sambutan dari Bupati Budi Utomo.


Dalam acara tersebut budi utomo selaku bupati lampung utara menyampaikan beberapa kata yang di dampingin oleh wakil bupati Ardian Saputra.

Dalam sambutannya, Budi Utomo menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh masyarakat Lampung Utara atas dukungan dan kerjasamanya selama 4 tahun kepemimpinannya. 

Ia juga menyampaikan beberapa capaian yang telah diraih selama masa kepemimpinannya, seperti pembangunan infrastruktur, peningkatan kualitas pendidikan, dan peningkatan pelayanan kesehatan.

"Saya mohon maaf atas segala kekurangan dan khilaf selama saya memimpin Lampung Utara. Terima kasih atas dukungan dan kerjasamanya selama ini. Saya berharap Lampung Utara akan terus maju dan berkembang di masa depan kata Budi Utomo.

Acara dilanjutkan dengan penyerahan cinderamata kepada Bupati dan Wakil Bupati Lampung Utara. Kemudian, dilanjutkan dengan buka bersama dan salat Maghrib berjamaah.

Acara ini dihadiri oleh seluruh Forkopimda Lampung Utara, para kepala OPD, tokoh agama, tokoh adat, dan tokoh masyarakat.(Christyni)

Post A Comment: