Wakil Bupati Tanggamus Hi.Samsul Hadi M.Pd.I saat mengunjungi jembatan gantung penghubung Kecamatan Wonosobo dengan Kecamatan Semaka Kabupaten setempat, Senin (13/11).  agus/pikiranlampung.com
Tanggamus, Wakil Bupati Tanggamus mengunjungi jembatan gantung penghubung Pekon Banjarnegoro Kecamatan Wonosobo dengan Pekon Kanoman Kecamatan Semaka, yang ambrol dan telah menelan korban pada Minggu dini yang lalu. Samsul pastikan jembatan tersebut akan dibangun permanen di tahun 2018 mendatang.

Wakil Bupati Tanggamus, Hi. Samsul Hadi, M. Pd. I menyampaikan, di tahun 2018 mendatang jembatan tersebut akan dibangun lebih besar, hal itu mengingat akses diwilayah tersebut sangat ramai, dan merupakan penghubung antar kecamatan, adapun untuk antisipasi kejadain serupa terulang, dirinya telah menginstruksikan kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk melakukan tanggap darurat.

"Sejatinya memang akan kita bongkar dan kita bangun di tahun 2018 mendatang, langkah yang diambil saat ini yakni penanganan darurat akan kita lakukan artinya apa saja yang akan rusak akan diperbaiki," kata Wabup usai menghadiri acara sosialisasi TP4D, di Islamic Center, Kotaagung, Senin (13/11).

Terpisah Kepala Pelaksana BPBD, Romas Yadi menyampaikan, sesuai dengan arahan Wabup sambil menunggu jembatan tersebut dibangun permanen, akan dilakukan langkah-langkah penanganan kedaruratan untuk memperbaiki jembatan gantung tersebut.

"Artinya untuk antisipasi kejadian serupa terulang, lantai maupun penopang serta seling, yang sudah termakan usia, dan itu dirasa membahayakan akan kita perbaiki dalam waktu dekat ini," terangnya. 

Secara tekhnis perbaikan jembatan tersebut, pihaknya juga lanjut Romas Yadi telah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), baik itu bahan-bahan apa saja yang harus segera dilakukan perbaikan dan penggantian, untuk mengantisipasi agar kejadian serupa tidak terulang.

"Anggaran perbaikan darurat sementara jembatan tersebut ditaksir Rp 150 juta, dan itu sudah termasuk penopang, lantai jembatan serta seling jembatan, disisi lain berkaitan dengan korban yang jatuh, masih kita lakukan pencarian hingga tujuh hari kedepan, dan akan kita perpanjang tiga hari jika ada permintaan dari keluarga," ungkapnya. (Agus). 

Post A Comment: