Kendari (Pikiran Lampung)
-  Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Lampung H Puji Raharjo memimpin langsung kontingen Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Lampung yang ikut serta pada KSM tingkat nasional di Kendari, Sulawesi Tenggara.

Kedatangan Kakanwil disambut oleh panitia di Bandar Udara Haluoleo pada Ahad (3/9/2023).

Pada kesempatan tersebut, H Puji berpesan kepada kontingen KSM yang terdiri dari para pelajar madrasah terpilih dan ofisial untuk optimis dan mengikuti kompetisi dengan totalitas. Masuk menjadi kontingen yang mewakili Provinsi Lampung menurutnya merupakan capaian prestasi yang patut disyukuri.

“Adik-adik dari madrasah di Lampung yang terpilih adalah representasi dari kecerdasan, ketekunan, dan semangat belajar yang tinggi di Madrasah-madrasah. Kalian adalah teladan bagi teman-teman sejawat dan juga inspirasi bagi generasi muda Lampung yang bercita-cita tinggi,” ungkapnya.

Menurut Kakanwil, dengan kerja keras dan persiapan yang matang, ia optimis akan memberikan yang terbaik dalam ajang KSM tingkat nasional ini. “Tunjukkan kepada semua bahwa Lampung memiliki potensi besar dalam bidang sains dan teknologi,” harapnya.

Selain itu, Kakanwil juga berpesan kepada kontingen Lampung untuk terus belajar, berusaha, dan memberikan yang terbaik. Ia mendukung dan mendoakan kontingen Lampung agar senantiasa diberi kekuatan dalam menghadapi setiap tantangan di ajang KSM ini.

Pada KSM tahun ini, Lampung mengirimkan 11 peserta yang mengikuti seluruh cabang lomba yang dipertandingkan yakni matematika dan IPA untuk tingkat MI, matematika, fisika dan biologi untuk tingkat MTs dan matematika, fisika, biologi, kimia, ekonomi dan geografi untuk tingkat MA.

KSM ini akan digelar mulai 3 sampai dengan 7 September 2023 dan akan dibuka secara langsung oleh Menteri Agama RI H yaqut Cholil Qoumas. Kontingen Lampung sudah mempersiapkan diri dengan maksimal mulai dari seleksi tingkat kabupaten dan provinsi serta pembinaan kepada 11 peserta yang mewakili Lampung di Kendari.

Kepala Bidang Pendidikan Madrasah (PenMad) Kanwil Kemenag Provinsi Lampung H. Ahmad Rifa'i pada Podcast Kementerian Agama beberapa waktu lalu mengungkapkan bahwa persiapan yang dilakukan adalah dengan menggelar training intensif dengan mendatangkan para pembina khusus.

Pada training tersebut, 1 orang peserta KSM didampingi oleh 3 orang guru pelatih dari mata pelajaran yang dikompetisikan dan guru agama. Mereka dibekali dengan berbagai ilmu dan strategi untuk menjawab soal-soal yang diberikan di ajang KSM tingkat nasional. Pada tahun lalu, Kontingen Lampung berada di posisi 6 nasional dan diharapkan pada tahun ini bisa berada pada posisi yang lebih tinggi lagi. (mat)


Post A Comment: