Qarar (Pikiran Lampung) -
Jelang tampil di Piala Asia mulai 15 Januari hinggga Februari 2024 ini, timnas senior Indonesia semakin jadi pembicaraan. oleh media asing. Sebab, timnas Indonesia semakin berasa dan beraroma Tim. Eropa alias bule. 
Dimana, Timnas Indonesia membawa 7 pemain naturalisasi yang jadi pemain utama di klubnya, alias bukan pemain kalemg -Kaleng. Seperti Jordi Amad,  Sandy Whale Shane Patinama, hingga Elkan Baggot. 

Indonesia akan melakoni partai pertama. Kontra Irak pada Senin (15/1) malam. 

Dan besok akan melakoni ujicoba terakhir melawan tim kuat asia Iran di Basra Qatar. Timnas Indonesia mendapat sambutan hangat di Qatar jelang tanding di Piala Asia 2023.

Rombongan timnas Indonesia tiba di Qatar pada Minggu (7/1/2024), pukul 06.00 waktu setempat.

Skuad Garuda menempuh perjalanan kurang lebih 10 jam dari Antalya ke Istanbul.

Dari video yang beredar di media sosial, tampak 28 pemain timnas Indonesia masih dibawa ke Qatar.

Padahal tiap kontestan hanya bisa mendaftarkan 26 pemain untuk Piala Asia 2023 .Meski begitu, PSSI tetap memboyong Adam Alis dan Arkhan Fikri yang sebenarnya telah dicoret dari skuad Piala Asia 2023.

Skuad Garuda mendapat sambutan hangat dari Duta Besar Rebublik Indonesia di Qatar, Ridwan Hasan.

Rombongan dan puluhan suporter juga menyambut kedatangan Marselino Ferdinan dkk baik di bandara maupun di hotel penginapan. Pasukan Merah Putih langsung menuju ke hotel untuk beristirahat setelah tiba di Qatar. (bolanas.com/p1) 



Post A Comment: